Sejauh ini kombinasi sangat bermanfaat bagi para pegiat radio komunitas. Sebagai majalah khusus yang menyuarakan soal-soal komunitas/warga sudah cukup bagus, tapi bagaimana kalau rubrik dan isi diperbanyak tentang “keunikan masyarakat lokal”. sehingga beda dengan informasi umum (koran, majalah) yang biasa kita baca. Juga jdiperkaya dengan pengalaman/cerita masyarakat akar rumput lain yang bisa menjadi inspirasi bagi kami untuk mengembangkannya.
Budhi Hermanto (Koordinator Jaringan Radio Komunitas Jawa Tengah)
Ada beberapa hal yang menjadi tantangan pengelola rakom, yakni jaringan, masalah legalisasi dan masalah keberlanjutan pengelolaannya. Kombinasi bisa mengambil peran untuk memperkuat jaringan, meskipun sekarang juga sudah digagas program SIAR.
Ibnu Sumarno (Radio Komunitas Suara Malioboro, Yogyakarta)
Bagi saya wilayah peran media ada tiga: wilayah idealis, praksis dan grass root. Nah, Kombinasi mau memilih yang mana? Hal lain yang harus dipertimbangkan adalah penampilan. Sebagai sebuah media informasi, penampilan yang eye catching akan semakin menarik untuk pembaca.
Andi Panca Kurniawan (Voice of Human Rights – VHR, Jakarta)